Artikel
Pelaksanakan Penyaluran BLT BBM Tahap II Desa Lambur
Lambur, Pada hari ini Kamis tanggal 01 Desember 2022, bertempat di Balaidesa Lambur, telah dilaksanakan Pembagian BLT BBM Tahap II Tahun 2022. Pelaksanakan kegiatan penyaluran BLT BBM Tahap II yang difasilitasi oleh Kantor POS. Adapun Jumlah penerima Sebanyak 399 KPM dan jumlah yang diterima bervariasi.
Pemerintah Desa Lambur selaku Tuan Rumah Kegiatan Pembagian BLT BBM Tahap II menyiapkan tempat pembagian dan memonitoring kegiatan agar berjalan aman dan lancar.
Dalam sambutannya sebelum acara dimulai Perangkat Desa Lambur “Firman Ade M.” menuturkan Bantuan ini merupakan bentuk kepedulian Pemerintah Pusat kepada masyarakat miskin agar terbantu perekonomiannya, dan berpesan agar dana bantuan tersebut digunakan secara bijak untuk keperluan pokok sehari-hari.
Bantuan Diserahkan Secara Langsung oleh petugas Kantor Pos, acara dimulai Pukul 08.00 WIB dan Berakhir Pukul 12.30 WIB, Kegiatan penyaluran berjalan lancar dan khidmat.
Masyarakat desa Lambur sangat terbantu dengan adanya BLT BBM ini dikarenakan harga harga bahan pokok naik seiring naiknya harga BBM.